Bersama Dinsos, Anggota DPRD Garut Tengok Janda Yang Alami Pembengkakan Kaki

- 16 Mei 2024, 21:47 WIB
Anggota DPRD Garut saat melihat kondisi janda yang kakinya mengalami pembengkakan dan tulang kering.
Anggota DPRD Garut saat melihat kondisi janda yang kakinya mengalami pembengkakan dan tulang kering. /Agus Kusmayadi /Metro Jabar

METROJABAR - Anggota DPRD Garut Yudha Puja Turnawan bersama Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi Sosial (Rehabsos) Dinas Sosial (Dinsos) Garut, menengok Sri Ari Wahyuni seorang janda yang lutut kakinya mengalami Pembengkakan dan tulang keringnya mengecil di kampung Mekarsari RT 03 RW 09 kelurahan Sukakarya Kecamatan Tarogong kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (16/5/2024).

Sri Ari Wahyuni memiliki dua anak, yang pertama bernama Ananda Muhammad Rizky Ardian Mulyana (14) yang sedang menempuh pendidikan SMP, sedangkan yang kedua bernama Ananda Sherly (5) yang kondisinya sangat mengkhawatirkan hanya bisa terkulai tak berdaya tidak bisa berkomunikasi seperti anak normal lainnya karena menderita cerebral palsy sejak lahir.

Melihat kondisi janda tersebut, Yudha sangat prihatin dan sebagai bentuk kepeduliannya memberikan bantuan untuk meringankan beban Sri dan kedua anaknya.

"Saya selaku anggota DPRD memberikan bingkisan sembako untuk meringankan beban ibu Sri dan anaknya,"kata Yudha.

Yudha pun akan melaporkan kondisi ibu Sri ke Kemensos RI agar bisa dilakukan assessment.

"Saya akan laporkan kondisi Ibu Sri ke Kemensos RI agar bisa dilakukan assessment,"ujarnya.

Yudha berharap Ibu Sri ini bisa mendapatkan bantuan kewirausahaan dari Kemensos RI melihat keterbatasan fisiknya dan tidak bisa jauh dari anaknya yang menderita cerebral palsy.

"Harapannya kedepan bisa mendapat bantuan kewirausahaan yang bisa dilakukan di rumah karena keterbatasan fisik ibu Sri. disamping itu beliau tak bisa meninggalkan jauh anaknya yang menderita cerebral palsy,"pungkasnya.***

 

Editor: Agus Kusmayadi

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah