Bedah 4 Penyerang Inter Milan Musim Ini, Jumlah Gol Menurun Tapi Usia Lebih Muda

- 18 Agustus 2023, 00:00 WIB
Selangkah lagi, Inter Milan bisa mendapatkan jasa dari gelanda muda berbakat Udinese, Lazar Samardzic.
Selangkah lagi, Inter Milan bisa mendapatkan jasa dari gelanda muda berbakat Udinese, Lazar Samardzic. /

METROJABAR - Inter Milan resmi memiliki empat penyerang untuk mengarungi musim 2023/2024 di tiga kompetisi, yakni Liga Italia, Coppa Italia, dan Liga Champions. Keempat penyerang itu, antara lain Lautaro Martinez, Marcus Thuram, Juaquin Correa, dan Marko Arnautivic. 

Musim lalu, penyerang Inter Milan ialah Lautaro Martinez, Romelu Lukaku, Edin Dzeko, dan Juaquin Correa. Musim lalu, para penyerang Inter Milan jika ditotalkan mampu mengemas sebanyak 60 gol, terdiri dari Lautaro Martinez 28 gol, Lukaku 14 gol, Dzeko 14 gol, dan Correa 4 gol.

Sedangkan musim ini, dua penyerang anyar Inter Milan, yakni Marcus Thuram dan Marko Arnautovic pada musim lalu mampu mengemas sebanyak 26 gol, terdiri dari 16 gol Thuram dan 10 gol Arnautovic. Sehingga, bila ditambah gol Lautaro Martinez dan Correa jumlahnya menjadi 58 gol.

Jelas, melihat dari statistik ini kualitas penyerang Inter Milan tampak menurun dibanding musim lalu, meskipun menurunnya hanya dua gol. Pelatih Simone Inzaghi pun berharap para juru gedornya mampu tampil bugar sepanjang musim agar Inzaghi pun kaya akan pilihan di setiap pertandingannya supaya dilakukan rotasi, terlebih melakoni tiga kompetisi elit.

Tetapi, meskipun kualitas sumbangsih gol penyerang Inter Milan musim ini berkurang dua gol, tapi dari segi usia manajemen Inter Milan melakukan peremajaan yang cukup bagus di sektor penyerangan, seperti usia Marcus Thuram yang berusia 26 tahun, sedangkan Lukaku alias penyerang sebelumnya berusia 30 tahun. 

Kemudian, Edin Dzeko yang berusia 37 tahun digantikan dengan Arnautovic yang berusia 34 tahun. (*)

Editor: Caca Cariwan, SE


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah